PROFIL

Geografis

Puskesmas Dagangan merupakan Puskesmas Perawatan di Kabupaten Madiun dan satu diantara dua puskesmas yang ada di Kecamatan Dagangan Kabupaten Madiun Propinsi Jawa Timur dengan luas wilayah 34, 17 , terletak dipinggir jalan Raya Pagotan-Dagangan, dari Kantor Kecamatan Dagangan kurang lebih berjarak 10 m. Jumlah wilayah kerjanya meliputi 9 desa, 28 dusun dan secara umum semua desa dapat diakses ke UPT Puskesmas Dagangan. Dari ke 9 desa terbagi dalam 1 UPT Puskesmas Dagangan (Ds.Dagangan), 5 Polindes (Ds. Sukosari, Ds.Banjarejo, Ds.Joho, Ds.Kepet, Ds.Mendak dan 2 Puskesmas Pembantu (Pustu Sewulan, Pustu Tileng) dan 1 Ponkesdes (Ds. Ketandan). Adapun batas-batas wilayah kerja Puskesmas Dagangan adalah sebagai berikut.

Sebelah Utara                   : Desa Banjarsari KulonKec.Dagangan

Sebelah selatan                : Desa Sareng Kec.Geger

Sebelah Timur                  : Desa Segulung Kec.Dagangan

Sebelah Barat                   : Desa Uteran Kec. Geger

Peta Wilayah